Sebuah video yang memperlihatkan anak-anak SD tengah memakai seragam lengkapnya menjadi viral di socmed, terkhusus Facebook.
Video yang berdurasi 29 detik yang diunggah oleh Kirana Narama Fadillah pada 9/8/16 itu mempertontonkan anak-anak SD tengah men-cover lagu salah seorang Youtuber terkenal, Reza Arap Oktovian.
Mirisnya, lagu Reza Arap ini berisi konten dan kata-kata yang tidak senonoh, tapi dengan bangga dan senangnya anak-anak SD menyanyikan lagu tersebut.
Berikut lirik lagu yang dinyanyikan anak-anak dengan penuh semangat itu: Reza ‘Arap’ Oktovian – Gamers ganteng idaman (yeah..)
Fuck, Pencitraan. (Weudd..) Nakal tapi tampan (haha..)
Di Youtube gue ngomongnya “Anjing”, “Bangsat”
Tapi di Instagram semua cewek-cewek mendekat
Sok Suci? Ahahahah...
Gue bukan Ustad (Asekk...)
Gak punya sayap, (Ha!) tapi mirip malaikat
Dulu sahabat sekarang jadi bangsat
Yupp... Itu verse dari gue.
Next – Ka Jo!
Dengan jelas Reza Arap menyebutkan kata-kata kotor dalam lirik tersebut seperti bangsat, anjing dan fuc*.
Sayangnya, ketenaran Reza Arap ini menjadi daya tarik bagi anak-anak maupun orang dewasa untuk mengikuti gaya Reza Arap. Tak hanya anak kecil, orang dewasa pun juga banyak yang mengidolakan Reza Arap.
Siapa Reza Arap?
Youtubers dengan nama lengkap Reza Oktovian ini terkenal melalui video-video gaming yang ia review dan diupload ke Youtube.
Hingga saat ini, Reza Arap sudah memilikii followers Youtube lebih dari 600 ribu. Tak heran apa yang ia lakukan mesti menjadi trend di Youtube.
Namun sayang, Arap, nama panggilannya, kerap melontarkan kata-kata tidak senonoh dalam video-video yang ia review. Seperti anjing, bangsat, dan lain sebagainya. Bahkan atas kelakuannya ini, Arap sempat dikecam oleh netizen, dan beberapa ada yang membuat petisi di change.org agar Arap mau membenarkan kualitas bahasa yang ia pakai. (nisyi/jurnalmuslim.com)
0 komentar:
Posting Komentar