AKHIRNYA TERJAWAB SUDAH...! mengapa Orang Gemuk Lebih Cepat Beruban( BANTU SHERE)



Terjawab sudah mengapa Orang yang kegemukan lebih rentan terhadap penyakit seperti diabetes atau tekanan darah tinggi. Penelitian terbaru menemukan bahwa ternyata rambut mereka juga beruban lebih cepat.

Hyoseung Shin dan rekan-rekannya di University of Gyang, Korea Selatan, melakukan penelitian untuk mengetahui sebab-sebab seseorang memiliki rambut beruban lebih cepat. Untuk itu, mereka mengumpulkan data dari sekitar 6.400 orang muda di bawah 30 tahun. Para peserta mencatat dalam kuesioner informasi mengenai jumlah uban, rambut orang tua, berat badan, tingkat stres mereka serta berbagai kebiasaan gaya hidup seperti merokok. Sekitar 1.600 pria yang disurvei sudah memiliki rambut beruban – atau sekitar 25 persen dari semua peserta penelitian.

Gen faktor terkuat
Bagi banyak pria, faktor genetik adalah yang paling bertanggung jawab terhadap rambut keperakan mereka: peserta yang orang tuanya sudah beruban di usia muda memiliki hampir 13 kali lipat peningkatan risiko beruban lebih cepat dari kebanyakan orang di usianya. Faktor kedua yang hadir bersama dengan rambut abu-abu adalah kelebihan berat badan. Probabilitas mendapatkan uban di usia dini meningkat 2,6 kali pada peserta dengan indeks massa tubuh (BMI) lebih dari 29. Gaya hidup tampaknya ikut menentukan: risiko perokok untuk memiliki beruban secara prematur meningkat 1,6 kali lipat. Mereka tidak hanya beruban lebih cepat tetapi juga lebih banyak.

Stres oksidatif

Para peneliti menunjukkan bahwa stres oksidatif yang terjadi baik karena merokok maupun kelebihan berat badan adalah penyebab tumbuhnya uban. Stres oksidatif menyebabkan berkurangnya jumlah melanosit, sel-sel pewarna yang diproduksi dalam tubuh. Selain itu, Shin dan rekan-rekannya percaya bahwa hormon leptin mungkin ikut berperan. Hormon yang mengatur pemasukan dan pengeluaran energi tersebut diproduksi oleh sel-sel lemak. Orang gemuk cenderung memilikinya dalam konsentrasi lebih tinggi. Leptin tampaknya mengurangi pembentukan pigmen melanin. Selain itu, kemampuan sel-sel yang memproduksi melanin untuk memperbaiki kerusakan DNA juga dikurangi oleh hormon tersebut.

Tanda penuaan

Uban adalah tanda khas penuaan. Kapan uban pertama kali tumbuh tidak sama pada semua orang. Memiliki rambut beruban secara prematur biasanya karena faktor keturunan (kecenderungan genetik). Jika tidak ada faktor keturunan maka hal itu dapat menjadi indikasi kondisi lain seperti ketidakseimbangan hormon atau gaya hidup yang tidak sehat. Beberapa penelitian telah menemukan keterkaitan antara rambut beruban prematur dengan gangguan autoimun tertentu seperti penyakit tiroid autoimun dan anemia pernisiosa serta beberapa sindrom penuaan dini langka (misalnya, sindrom Werner).




CAR,FOREX,DOMAIN,SEO,HEALTH,HOME DESIGN

0 komentar:

Posting Komentar

ISLAM-ID

Berita Islam Indonesia Inspiratif & Educatif

Scroll to top